Welcome SMK MATARAM SEMARANG

       SMK Mataram Semarang adalah sebuah Sekolah Menengah Kejuruan yang berlokasi di Jl. MT Haryono No. 403-405 Semarang. SMK Mataram merupakan Sekolah di bawah naungan Yayasan Pendidikan Mataram yang Bertaraf Nasional yang ada di Kota Semarang, dengan mengutamakan Pluralisme, saling hormat menghormati keyakinan masing-masing.

       SMK Mataram berdiri sejak tahun 2009 dengan 2 jurusan atau Kompetensi Keahlian yaitu Tata Busana dan Tata Boga, kemudian di tahun 2012 mencoba memberanikan diri untuk membuka Kompetensi Keahlian TKR dan ditahun pertama jurusan TKR dibuka langsung mendapat siswa 4 rombel , dari situlah SMK Mataram mulai mengembangkan jurusan lagi dengan membuka jurusan Kompetensi Keahlian Perhotelan ditahun 2014.

      Sampai saat ini SMK Mataram Semarang memiliki 4 Jurusan atau Kompetensi Keahlian yang dapat dipilih oleh calon peserta didik, ungkap Bapak Sri Sugianto,S.Pd.,M.Si.,M.Kom selaku kepala sekolah. Terlebih lagi SMK Mataram Semarang memiliki beberapa keunggulan, yakni:

1. Memiliki 4 Kompetensi Keahlian dengan akreditasi B

2. Memiliki Teaching Factory (TEFA) pada Kompetensi Keahlian Tata Busana

3. Menjadi Center of Excellent bidang Hospitality

4. Memiliki TUK Kompetensi Keahlian Tata Boga dan Perhotelan

5. Memiliki Kelas Kewirausahaan (Raja Catering, Raja Loundry, Raja Fashion, Raja Las)

       Selain itu SMK Mataram Semarang menjadi sekolah dengan prestasi yang membanggakan dan memiliki fasilitas yang memadai. Bagi Bapak/Ibu yang berminat bergabung dengan SMK Mataram Semarang, bisa mengunjungi link website sekolah di

smkmataramsemarang.sch.id

 

Akreditasi Tata Boga SMK MATARAM,

      Sejak november 2013 penantian 4 bulan untuk di akreditasi akhirnya terealisasi juga. Dengan anggaran provinsi dan rekomendasi pusat akhirnya tanggal 7-8 Februari 2014. 

     Persiapan 2 Bulan November-Desember 2013 belum cukup rasanya. Kerjasama tim guru, karyawan, siswa, direktur dan pengurus yayasan sangat membantu dalam persiapan akreditasi.

 

Buka Jurusan Baru, SMK Mataram Jalin Kerjasama

     Sejumlah kegiatan memeriahkan open house perdana yang digelar Sekolah Mataram, Jalan MT Haryono Semarang. Open house yang digelar Jumat sampai Minggu (11-13/5) ini sekaligus menandai dibukanya jurusan baru, yakni SMK jurusan otomotif.
Ketua Yayasan, Cindy Bachtiar, mengatakan berbagai perlombaan yang digelar di antaranya lomba fotografi, peragaan busana, lomba memasak, lomba menyanyi, dan merangkai bunga.